Rabu, 02 Mei 2012

SOAL UH - GELOMBANG


UJIAN HARIAN 1 FISIKA

Nama :……………………………                                      Hari/tanggal :…………………….
Kelas :……………………………

1.      Ditentukan persamaan gelombang y = 5 sin p (10t - 0,25 x ) dimana t dalam detik, x dan y   dalam cm, maka tentukanlah :  Amplitudo, Frekuensi, Panjang gelombang, Periode gelombang dan Kecepatan rambat gelombang.

2.      Seutas kawat digetarkan dengan cepat rambat 10 m/s , frekuensi 5 Hz dan amplitudo 0,2 m .  Jika  saat  t = 0  simpangannya  minimum. Tentukan
a.       Persamaa umum gelombang
b.      sudut fase dan fase gelombang di titik x = 0,5 m dan ujung kawat telah bergetar 0,2 sekon.
3.      Sebuah dawai bergetar, simpangannya sebagai fungsi waktu adalah y = 5 sin 0,8 x cos 250 t , x dan y dalam cm  dan t dalam detik. Tentukanlah :
a. Amplitudo dan kecepatan masing-masing komponen penyusun getaran tersebut.
b. Jarak antara simpul-simpul.

4.      Sebuah pipa organa terbuka menghasilkan nada dasarnya dengan frekwensi 340 Hz. Bila panjang pipa organa terbuka tersebut sama dengan panjang sebuah pipa organa tertutup, maka berapa frekuensi nada atas pertama yang dihasilkan oleh pipa organa tertutup ini, bila cepat rambat bunyi di udara 340 m/s.

5.      Sebuah kereta api bergerak dengan kecepatan 36 km/jam  meninggalkan stasiun dengan membunyikan pluit  berfrekuensi 720 Hz. Jika cepat rambat bunyi di udara 350 m/s, maka tentukanlah  frekuensi pluit yang didengar  oleh seseorang di stasiun.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar